Rabu, 13 Juni 2012

APLIKASI PERKULIAHAN DENGAN CARA SOFT SKILL


Perkuliahan soft skill adalah perkuliahan yang mengedepankan komunikasi dan sikap sedangkan hard skill adalah perkuliahan yang mengusung kompetensi sesuai bidang yang digeluti masing-masing mahasiswa/i. 

Soft skill disini berarti mengarahkan dan memperkokoh pondasi sikap positif kepada para mahasiswa/i agar menjadi manusia yang berkepribadiaan mulia untuk menunjang keahlian sesuai bidangnya. Sehingga para mahasiswa mampu menjalankan Tri Darma Perguruan Tinggi, yaitu : Pendidikan & Pengajaran, Penelitian, serta Pengabdian kepada masyarakat.

Bertatap muka dalam perkuliahan soft skill antara dosen dan mahasiswa/i adalah sebulan 1 kali. Dan lebih diwajibkan untuk memanfaatkan aplikasi internet seperti blog atau web. Tugas ataupun tulisan yang diupload ke studentsite (account pribadi dari pihak universitas untuk kepentingan yang bersangkutan dengan perkuliahan) dan secara langsung akan terdaftar pada porto folio masinng-masing mahasiswa. 

Adapun cara menupload tugas & tulisan ke studentsite adalah:
  •  Copy tugas atau tulisan yang telah anda buat di word processor masing-masing lalu sign in blog pribadi setelah pada home / blog dashbor klik create new post atau icon seperti gambar pensil.
  • Selanjutnya paste pada kotak untuk menulis atau compose  (hal ini dimaksudkan agar tulisan lebih terlihat rapi) klik publish maka akan masuk pada post list blog anda.
  • Untuk melihatnya klik view maka akan tampil isi halaman tersebut beserta URL yang ada pada blog pribadi anda.
  • Kemudian log in studentsite yang telah anda miliki. Klik pull down pada home studentsite anda yang terletak di pojok kanan atas, pilih Tugas (UG Portofolio) untuk upload tugas anda sedangkan untuk upload tulisan pilih Tulisan (UG Portofolio). Perbedaan upload tugas dengan tulisan hanya terletak pada bagian Mata Kuliah saja.
  • Tugas (UG Portofolio) lalu ketik judul tugas yang anda buat, copy + paste URL yang terletak di halaman anda yang bersangkutan dengan judul yang anda ingin upload ke studentsite, ketik Mata Kuliah sesuai tugas anda, kemudian klik submit.
  • Tulisan (UG Portofolio) setelah itu ketik judul tulisan yang ingin anda upload ke studentsite pribadi, copy + paste URL yang tertera pada halaman yang berhubungan dengan judul yang sama, setelah itu klik submit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar